12 Penyataan Sikap PGRI, Guru Adalah Kunci Utama Perbaikan Kualitas Pendidikan

Para guru yang bergabung dalam PGRI. (Ist.)
Para guru yang bergabung dalam PGRI. (Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – PGRI mengeluarkan 12 pernyataan sikap terkait persoalan global dan nasional dalam Kongres XXIII di Jakarta, 1-3 Maret 2024.

Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), Prof. Unifah Rosyidi mengaku, dunia sedang mengalami perubahan yang sangat cepat dan dinamis.

Perang Ukraina-Rusia, Israel-Palestina, dan pandemi Covid-19 adalah contoh perubahan yang begitu cepat serta sulit diprediksi.

BACA JUGA:

Maka, kata Prof. Unifah, arah pendidikan pun harus berubah dengan lebih mengutamakan pengembangan tata nilai, norma, dan karakter.

Kunci perbaikan pendidikan adalah guru!

Kepemimpinan nasional mesti fokus melanjutkan pembangunan kualitas sumber daya manusia lewat sistem pendidikan nasional yang berkualitas.

Selama dua dekade terakhir, kata Prof. Unifah, kualitas pendidikan Indonesia masih stagnan. Hal ini terlihat dari beberapa ukuran-ukuran internasional seperti TIMMS dan PISA.

Katanya, kunci untuk perbaikan mutu pendidikan kita terletak pada tata kelola guru yang baik.

Kebijakan tata kelola guru harus dilakukan secara komprehensif, dari hulu sampai hilir agar terbentuk sistem manajemen guru yang terpadu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*