JAKARTA, KalderaNews.com – Tim Prodi Teknik Mesin Fakultas Teknik (FT) Universitas Tarumanagara (Untar) Jakarta sabet medali emas pada kontes inovasi internasional, The 2nd World Invention Technology Expo (WINTEX) 2019. Ajang kompetisi ini berlangsung di kawasan Taman Mini Indonesia Indah Jakarta, 9-12 Oktober 2019.
WINTEX merupakan ajang kompetisi peragaan hasil karya di bidang teknologi, serta berfungsi sebagai panggung bagi komersialisasi dan pemasaran produk untuk mahasiswa, start-up, dan perusahaan. Pada tahun ini, WINTEX diikuti 250 tim dari 16 negara.
BACA JUGA:
- Penelitian SD Inpres, Antarkan Esther Duflo Raih Nobel Bidang Ekonomi
- Sarjana Pelunas Janji Kemerdekaan, Film Terbaik Dokumenter Bidikmisi, Inilah 10 Karya Film Terbaik Beasiswa Bidikmisi
- Tim UNS Boyong Medali dalam Taiwan Innotech Expo, Tampilkan Inovasi Teknologi Pertanian
- Alumni Atma Jaya Yogyakarta Sabet Juara Sayembara Desain Taman Margasatwa Ragunan
Di bawah bimbingan dosen Dr. M. Sobron Y. Lubis, tim yang beranggotakan Nofin, Gugun Wiranto, Mohammad Adjie Lumbrodo, Agustinus Leonhart Kefas Putra, dan Beethiven Dwinata berhasil merancang mesin pembuat keripik kentang. Mesin itu mereka namai POKER alias Potato Chips Maker. Karya inovatif ini dinobatkan sebagai karya terbaik pada kompetisi internasional tersebut. Selain medali, lima mahasiswa tersebut juga memperoleh beasiswa dari Euro Management sebagai hadiah tambahan.
Atas prestasi yang diraih tim mahasiswa Untar ini, Kaprodi Teknik Mesin Dr. Steven Darmawan mengatakan bahwa kegiatan ini dapat menjadi wadah perancangan mekanikal yang lebih inovatif dan memiliki nilai jual. “Acara ini amat baik, karena dapat menampilkan karya perancangan bidang mekanikal yang inovatif, meningkatkan semangat entrepreneur di kalangan mahasiswa, serta meningkatkan soft skill mahasiswa dalam berbahasa Inggris,” tuturnya. (yp)
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu
Leave a Reply