Apaan Sih Gap Year? Yuk Simak Penjelasan dan Panduannya Berikut Ini

Sharing for Empowerment

Kembangkan minat dan bakat
Hal lain yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengembangkan minat dan bakat kamu. Jika kamu punya hobi tertentu, tentu dengan banyaknya waktu luang, kamu bisa mengembangkan hobi tersebut, baik bergabung dengan komunitas atau mengikuti beragam pelatihan yang menunjang hobi kamu itu.

Selain untuk mengembangkan minat dan bakat, hal ini juga bisa menjadi kesempatan untuk meraih prestasi, yang tentu akan sangat bermanfaat kelak jika kamu melanjutkan pendidikan.

Bisnis online
Di tengah pandemi ini, bisnis online sedang marak. Nah, jika kamu memiliki kemampuan bisnis, tak ada salahnya mengembangkan bisnis baru. Selain untuk mengisi waktu luang, kamu juga mendapatkan keuntungan tak hanya berupa materi, tapi juga pengalaman dalam berbisnis. Jika bisnis berkembang baik, tentu kamu tetap bisa melanjutkannya sembari kuliah.

Bekerja paruh waktu
Bekerja paruh waktu atau freelance juga bisa menjadi pilihan saat menjadi siswa gap year. Dengan bekerja paruh waktu, kamu akan mendapatkan banyak manfaat, mulai dari mendapatkan penghasilan, melatih diri menghadapi dunia kerja, hingga mengasah keterampilan dalam bekerja.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*