CSR Perusahaan Saat New Normal Butuh Strategi dan Protokol Jitu

Seminar TOP CSR Award 2020: (KI-KA) Nurdizal M Rachman Chairman Corebest, Mas Ahmad Daniri Chairman KNKG, Thendri Supriatno Chairman of ISVI CFCD, N. Imam Akbari Co-Founder Global Wakaf, dan M Lutfi Handayani CEO & Editor Chief Top Business
Seminar TOP CSR Award 2020: (KI-KA) Nurdizal M Rachman Chairman Corebest, Mas Ahmad Daniri Chairman KNKG, Thendri Supriatno Chairman of ISVI CFCD, N. Imam Akbari Co-Founder Global Wakaf, dan M Lutfi Handayani CEO & Editor Chief Top Business (KalderaNews/Dok.TOP CSR Award 2020)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Tanggung Jawab Sosial Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) saat pandemi Covid-19 perlu strategi jitu. Menurut Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup RI, Siti Nurbaya Bakar, hubungan antara CSR, bumi dan ilmu pengetahuan itu sangat penting.

“Di sini kita bisa bertanya satu hal, yakni apa yang bisa dilakukan untuk bumi dan bangsa,” ujarnya saat memberikan keynote speech di seminar online yang diselenggarakan Majalah TopBusiness bertajuk “The Key Strategies of CSR to Support Business Continuity in New Normal” pada Senin, 29 Juni 2020.

Diketahui, seminar ini merupakan rangkaian kegiatan seleksi pemenang dan pemeringkatan penghargaan Top CSR 2020 yang digelar Majalah TopBusiness.

BACA JUGA:

Siti Nurbaya menjelaskan saat pandemi virus Corona atau Covid-19 terjadi, semua tetap harus bekerja dan berinovasi, termasuk tidak goyah dalam mengintensifkan isu penting tentang bumi melalui CSR.

Ia menandaskan isu seperti itu membutuhkan aksi nyata dari semua pihak. Adalah sangat perlu untuk menyelaraskan hidup dengan alam.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*