Suster Magdalena Lian OSU: Pembelajaran Entrepreneur Bukan Fokus pada Hasil, Tapi Proses

Suster Magdalena Lian OSU, Ketua Yayasan Prasama Bhakti. (KalderaNews.com/Dok.Pribadi)
Suster Magdalena Lian OSU, Ketua Yayasan Prasama Bhakti. (KalderaNews.com/Dok.Pribadi)
Sharing for Empowerment

BANDUNG, KalderaNews.com – Sudah sejak dini, mulai dari jenjang Taman Kanak-Kanak, siswa di Kampus Santa Ursula Bandung diajarkan pola berpikir entrepreneur, agar menjadi pribadi yang tangguh dan mampu menghadapi setiap perkembangan jaman.

Dengan tagline “Entrepreneurship is Our Mindset”, setiap siswa di Kampus Santa Ursula yang menaungi jenjang pendidikan TB, TK, SD, serta SMP mengenal, menanamkan, dan membiasakan diri dengan siklus pembelajaran entrepreneur.

BACA JUGA:

Menurut Suster Magdalena Lian OSU, Ketua Yayasan Prasama Bhakti yang menaungi lembaga pendidikan ini, pola pikir entrepreneur dikenalkan dan dibiasakan melalui penerapan learning cycle sebagai model pembelajaran pada kegiatan belajar mengajar.

Misal, pada tingkat TB, TK, dan SD diterapkan pada pembelajaran tematik dan terintegrasi dalam pembelajaran sehari-hari. Sementara, di tingkat SMP diterapkan pada pembelajaran kolaboratif (antarmata pelajaran).

“Contohnya, ketika ujian praktik maka dilakukan kolaborasi dari beberapa mata pelajaran, sehingga mengurangi beban siswa,” urai Suster Magdalena Lian.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*