5 Cara Mudah Agar Semangat Membaca, Pelajar Mahasiswa Harus Tahu

Ilustrasi baca jurnal dan penelitian ilmiah (KalderaNews/ Ist).
Ilustrasi baca jurnal dan penelitian ilmiah (KalderaNews/ Ist).
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Membaca merupakan kegiatan yang dapat dilakukan di mana dan kapan saja. Kegiatan ini mempunyai banyak manfaat, baik bagi pelajar, mahasiswa maupun khalayak umum. Sayangnya, membaca terasa menjemukan bagi sebagian orang. Sebagai pelajar dan mahasiswa kita harus terus semangat membaca hingga lulus nanti.

Semangat membaca bisa kendur karena beberapa alasan. Misalnya alasan kendala waktu atau tidak ada bahan bacaan yang  menarik. Padahal jika mau sedikit ‘memaksa’ dan membuat jadwal, kegiatan membaca ini dapat dilakukan secara fleksibel dan simpel.

BACA JUGA:              

Inilah lima cara mudah meningkatkan lagi semangat membaca untuk kita para pelajar dan mahasiswa.

Bawa minimal satu buku saat bepergian

Selalu ada waktu untuk kamu yang mau meluangkan waktu. Termasuk juga membaca buku atau bahan bacaan lainnya. Usahakan saat bepergian kamu membawa buku yang dapat dibaca saat senggang.

Kamu dapat membacanya saat di jeda perjalanan atau saat sudah sampai di tujuan. Di pesawat atau di kereta juga dapat kamu isi dengan membaca daripada hanya bengoong. Tidak perlu membawa buku yang berat, pilihlah buku yang ringan dan nyaman untuk dibawa ke mana-mana agar kamu tidak merasa bosan atau mati gaya. Selain itu, kamu bisa sambil menambah pengetahuan dari membaca buku itu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*