Mahasiswi Universitas Islam Indonesia Terpilih Hadir dalam Simulasi Sidang PBB

Ilustrasi: Kampus Universitas Islam Indonesia. (Dok. UII)
Kampus Universitas Islam Indonesia. (KalderaNews/Dok. UII)
Sharing for Empowerment

YOGYAKARTA, KalderaNews.com ā€“ Universitas Islam Indonesia (UII) berhasil mengirimkan seorang mahasiswi menghadiri Sidang PBB di Bali, pada 25-28 Februari 2022. Mahasiswa dari Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia itu bernama Windyan Kestri Herdhani.

Ia terpilih menjadi salah satu wakil Indonesia pada Asia Wolrd Model United Nation (AWMUN) ke-7

BACA JUGA:

Mahasiswi FK UII tersebut mengikuti simulasi sidang PBB yang diselenggarakan oleh International Global Network (IGN) di Hilton Garden Inn, Bali.

Acara AWMUN ini merupakan perhelatan yang diperuntukkan bagi pemuda dari berbagai negara untuk merasakan suasana Sidang PBB secara langsung. Tak hanya itu, mereka juga belajar tentang diplomasi, berdiskusi, dan mencari solusi terkait isu global yang sedang hangat.

Semua mahasiswa yang terpilih melalui beberapa seleksi terlebih dahulu, seperti menulis esai, motivation letter, dan interview yang menggunakan bahasa bahasa Inggris, serta diharuskan menguasai kemampuan berdiplomasi layaknya anggota PBB, berbicara di depan umum mengutarakan pendapatnya.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*