Tidak Selalu Introvert, Ini Tanda Gangguan Kepribadian Skizoid yang Perlu Kita Tahu

Ilustrasi: Menyendiri dengan berpikiran negatif atau negative thinking. (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Gangguan kepribadian skizoid dianggap sebagai bukan gangguan karena kebanyakan orang yang menderita ini terlihat sangat tenang. Bila hanya dilihat dari jauh, mereka tampak baik-baik saja. Lain cerita bisa mereka berbicara langsung, maka kita mungkin bisa mengenali bahwa ada yang salah dengan mereka.

Bila diperhatikan, penderita gangguan kepribadian skizoid ini hanya terlihat seperti orang yang pendiam, introvert, atau tidak terlalu tertarik berhubungan dengan orang lain a.k.a ansos. Ternyata masalah mereka bukan itu.

BACA JUGA:

Gangguan kepribadian skizoid ini merupakan gangguan kepribadian yang terjadi pada mereka yang mengalami ketidakmampuan dalam membentuk hubungan sosial. Meskipun namanya skizoid, tetapi mereka tidak menderita paranoid, halusinasi, dan masih masuk akal saat bicara.

Penderita gangguan ini bisa bekerja lebih baik bila bekerja sendiri. Secara konsisten mereka menghindari interaksi dengan orang lain. Inilah tanda yang dapat kita kenali dari mereka.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*