K-Popers Wajib Baca! Gangguan Psikologi Ini Pernah Melanda Idola K-Pop dan Bisa Menyerang Kita

bahasa korea, bahasa asing, belajar bahasa, drama korea
Korea dan segala pernak-perniknya menarik untuk dipelajari,(KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Gangguan psikologi atau gangguan kesehatan mental bisa menyerang siapa saja. Penyebabnya pun juga beragam. Bisa dari dalam maupun dari luar diri kita. Penyebab gangguan psikologis ini bisa karen masalah yang menumpuk, atau juga trauma kejadian di masa lalu seperti kecelakaan, pelecehan atau bahkan bencana alam.

Dari beragam gangguan psikologis yang dapat terjadi, ada pula yang banyak menyerang kaum muda. Tidak hanya rakyat jelata seperti kita, idola K-pop pun tidak luput dari serangan gangguan psikologis ini.

BACA JUGA:

Inilah gangguan psikologis yang pernah melanda idola K-pop kita dan bisa jadi juga melanda kita, anak milenial ini. Cekidot!

Anxiety – Mina Twice

Anxiety adalah salah satu istilah yang biasa kita dengar terkait dengan kesehatan mental. Anxiety atau kecemasan adalah reaksi alami dari stress, yang terjadi saat kita khawatir dan takut akan kejadian yang akan datang.

Kecemasan ini normal sampai dalam level sangat mengganggu seperti takut keluar rumah, takut masuk lift, takut menyeberang, dan lain-lain. Itu bisa jadi kamu telah mengalami gangguan kecemasan dan harus segera ditangani.

Harapan yang tinggi dan belum tercapai juga bisa membuat kita terkena gangguan kecemasan ini. gangguan kecemasan ini bisa juga terjadi karena hormon yang tidak stabil, tekanan orang tua atau lingkungan, penggunaan obat-obatan dan depresi.

Sebelum menghubungi ahli untuk kecemasan yang lebih serius, kamu bisa mencoba latihan relaksasi, latihan pernapasan atau yoga, bertemu teman, berjalan di alam, dan lain-lain.

Depresi – Suga BTS

Gangguan psikologis yang satu ini menyerang mood dan membuat kita sedih. Kita bisa kehilang minat secara terus menerus. Pada remaja yang sedang puber, terkena depresi ini tentu akan lebih mengganggu. Penderita depresi bisa jadi berpikir bahwa ‘hidup ini engga layak buat aku jalani’.

Depresi di kalangan remaja bisa terjadi karena ia mengalami perundungan jangka panjang, menyaksikan atau menjadi korban kekerasan, dan menjadi korban pelecehan. Suga anggota BTS yang pernah terkena depresi ini, menderita gangguan mental ini karena masalah berat badan.

Bipolar – Lee Joon

Bipolar disebut juga dengan istilah gangguan manik-depresif. Kaum muda yang mengalami gangguan bipolar ini akan mengalami episode perubahan suasana hari mania (tinggi atau senang banget) dan juga mengalai episode depresi (rendah atau sedih banget) yang sangat ekstrem.

Lee Joon mengaku pernah mempunyai masalah bipolar ini dan mendapati gejala susah tidur dan hal tersebut sangat mengganggu kegiatannya.

Menurut ilmuwan, bipolar bisa terjadi karena tidak seimbangnya bahan kimia di otak. Selain itu, faktor keturunan dan lingkungan bisa juga menjadi pemicu bipolar. Meskipun tidak ada obat untuk bipolar, dokter bisa memakai cara pengobatan jangka panjang untuk membantu penderita menstabilkan emosi dan suasana hatinya.

Bulimia Nervosa – Iu

Bulimia adalah gangguan makan yang biasanya berasal dari gangguan psikis, penderita aka makan dengan berlebihan lalu menyesal karena tidak bisa mengendalikan dirinya lalu berusaha menghilangkan efek dari ‘banyak makan’ itu dengan olahraga berlebihan, minum obat pemersih perut, bahkan memuntahkan makanan yang mereka makan.

Bulimia dapat terjadi karena dipengaruhi rasa masa yang berlebihan, depresi, dan sikap perfeksionis serta bisa terjadi trauma pada masa lalu. Penyanyi IU merupakan pengidap bulimia karena khawtair tidak bisa menjadi penyanyi berbakat. Oleh karenanya IU pernah makan sampai muntah untuk mengatasi ketakutannya itu. Bulimia dapat sembuh dengan psikoterapi .

Dari sekian gangguan mental yang ada, yang terpenting adalah kamu harus selalu mencari ahli pada bidangnya ini untuk dapat membantumu mengatasi masalah psikologis dengan baik dan benar. Jangan mendiagnosis sendiri dan jangan mencari terapi sendiri tanpa pengawasan ahli.

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu!




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*