Cek Di Sini! Rekomendasi 5 Beasiswa S1 Luar Negeri untuk Lulusan SMK

Beasiswa ke luar negeri
Beasiswa ke luar negeri (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Lulusan SMK juga bisa melanjutkan kuliah ke luar negeri lho. Cek di sini rekomendasi 5 beasiswa S1 luar negeri bagi lulusan SMK!

Pendidikan tinggi di luar negeri juga impian bagi banyak lulusan SMK di Indonesia. Tapi, biaya kuliah dan biaya hidup yang tinggi kerap jadi kendala.

Nah, untungnya ada berbagai beasiswa S1 luar negeri yang tersedia untuk mewujudkan impian para lulusan SMK yang ingin melanjutkan pendidikan.

BACA JUGA:

So, inilah 5 rekomendasi beasiswa luar negeri bagi lulusan SMK.

Beasiswa S1 MEXT

Program beasiswa S1 Monbukagakkusho atau dikenal sebagai MEXT Scholarship merpakan kesempatan bagi lulusan SMK yang bercita-cita meraih gelar sarjana di Jepang.

Beasiswa ini mencakup biaya kuliah penuh, tunjangan hidup yang cukup besar, serta tiket pesawat pulang-pergi. Tak hanya itu, kamu juga akan menerima tunjangan buku.

S1 Orange Tulip Scholarship

Orange Tulip Scholarship adalah beasiswa studi S1 di Belanda.

Program ini mencakup sebagian atau bahkan seluruh biaya kuliah, tergantung pada universitas dan program studi yang kamu pilih.

S1 Global Korea Scholarship

Korea Global Scholarship adalah inisiatif Pemerintah Korea Selatan yang menyediakan beasiswa penuh kepada mahasiswa internasional, termasuk lulusan SMK.

Program beasiswa ini mencakup biaya kuliah, tunjangan hidup, dan bahkan kursus bahasa Korea.

Beasiswa S1 Australian National University

Australian National University (ANU) menawarkan berbagai beasiswa kepada mahasiswa internasional, termasuk lulusan SMK.

Beasiswa ini mencakup biaya kuliah sebagian atau sepenuhnya, tergantung pada program studi yang kamu pilih.

Beasiswa S1 Singapura Goh Keng Swee

Program beasiswa ini diselenggarakan oleh Pemerintah Singapura untuk mendukung mahasiswa internasional dalam mengejar studi S1.

Beasiswa ini mencakup biaya kuliah, tunjangan hidup, dan biaya buku yang tentu bisa membantu kamu.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*