Lakukan 4 Hal ini Jika Kamu Lulus SNBP 2024

SNBP 2024. (Ist.)
SNBP 2024. (Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com ā€“ Kamu dinyatakan lulus seleksi SNBP 2024? Apa tahapan selanjutnya yang wajib kamu lakukan? Cari tahu jawabannya berikut ini.

Selamat atas kelulusannya, ya! Setelah sebelumnya melewati masa-masa menegangkan, kamu akhirnya mendapatkan kabar baik.

Kamu juga mungkin merasa lega ketika mendapat kabar kelulusan yang diumumkan pada Selasa, 26 Maret 2024 ini.

BACA JUGA

Namun ingat, perjuangan belum berakhir. Ada langkah-langkah yang wajib kamu lakukan setelah dinyatakan lulus, lho.

Yuk, simak artikel lengkapnya di bawah ini.

4 Hal yang Wajib Dilakukan jika Lulus SNBP 2024

1. Konfirmasi kelulusan dan gabung ke grup angkatan

Pastikan untuk segera mengonfirmasi kelulusanmu dengan menghubungi CP (contact person) fakultas atau jurusan tempat kamu diterima. Kamu bisa mendapatkan informasi ini lewat media sosial instagram/X/tiktok.

Biasanya kamu akan diminta untuk mengirimkan bukti kelulusanmu lewat screnshot layar, untuk kemudian diundang bergabung ke dalam grup angkatan mahasiswa baru di perguruan tinggi tempat kamu diterima

Oleh karena itu, pastikan untuk segera menghubungi CP ya! Agar kamu tidak ketinggalan informasi!




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*