Apakah Gelar Ph.D Dapat Diandalkan Untuk Berkarier Selain di Dunia Akademik?

Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Masih ada anggapan bahwa nilai tambah gelar doktor hanya terbatas untuk pekerjaan di dunia akademik. Pandangan berbeda dikemukakan oleh Ruth Nikijuluw, yang baru saja menyelesaikan studi S3nya di Australian National University, dan memasuki dunia kerja berbasis pencapaian akademiknya tersebut.

Ia mengemukakan pendapatnya dalam tulisa  kolom di situs Times Higher Education,  24 Maret 2023. KalderaNews menyajikan terjemahan Bahasa Indonesia dari Bahasa Inggris, berikut ini.

Bagaimana Gelar PhD dapat Membantu Karier di Luar Akademisi

Saya dibesarkan di Bogor, sebuah kota kecil sekitar dua jam perjalanan dari ibu kota Indonesia, Jakarta. Saya kemudian tinggal di Jakarta selama beberapa tahun untuk belajar dan bekerja. Setelah menyelesaikan S2, saya bekerja di kantor Bank Dunia di Jakarta. Sejak saat itu, saya tahu hasrat saya adalah bekerja untuk organisasi pembangunan internasional.

Jadi, ketika saya memutuskan untuk mengejar gelar doktor, saya sengaja melamar program PhD yang berfokus pada kebijakan ekonomi. Australian National University (ANU) memiliki sekolah khusus yang berfokus pada kebijakan publik di kawasan Asia-Pasifik, dan memiliki kelompok akademik terkemuka yang menangani masalah kebijakan di negara sedang berkembang.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*