Vaksinasi di UNIKA Atma Jaya Targetkan 3.000 Lansia Ber-KTP Kabupaten Tangerang

Sharing for Empowerment

Founder ProSehat dan Alumni FKIK UNIKA Atma Jaya, dr. Gregorius Bimantoro, menyebut bahwa sinergi ini diharapkan dapat mempercepat program vaksinasi pemerintah untuk menekan angka infeksi virus SARS-CoV-2 penyebab penyakit COVID-19

“Vaksinasi ini sangat penting untuk melindungi masyarakat dari COVID-19. Dengan melakukan vaksinasi, maka dapat membantu menghasilkan sistem kekebalan tubuh seseorang untuk mengenali dan dapat dengan cepat melawan virus penyebab infeksi,” Jelas dr. Bimo yang juga Ketua Program Sentra Vaksinasi Atma Jaya ini.

Ketua Ikatan Alumni UNIKA Atma Jaya, dr. Gahrani, Sp.OG menyebut bahwa kegiatan dapat terlaksana berkat kolaborasi baik antar alumni UNIKA Atma Jaya dengan sejumlah institusi mitra dan didukung oleh dinas kesehatan Kabupaten Tangerang. Ini juga merupakan salah satu kontribusi dan kepedulian alumni kepada almamater.

“Kegiatan ini adalah bentuk peduli, intuitif dan kecintaan kami terhadap almamater kami telah memanggil kami untuk berkarya mewujudkan acara vaksinasi ini. Kami sangat berterima kasih atas dukungan semua pihak hingga terlaksananya kegiatan ini” tambah dr. Gahrani, Sp.OG.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*