Mahasiswa Hukum Mari Merapat, Simak Info Beasiswa Integrity Ini!

Beasiswa Mahasiswa Aktif Berprestasi STIE Trisaksi
Ilustrasi Beasiswa Mahasiswa Aktif (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Kabar gembira datang untuk mahasiswa hukum di seluruh Indonesia. Kantor hukum Indrayana Centre for Govement, Constitution, and Society (Integrity) memberikan beasiswa untuk mahasiswa dari fakultas hukum di nusantara.

Program beasiswa Intergrity ini dirancang untuk ikut melakukan kaderisasi dan menghadirkan insan-insan hukum terbaik dengan kapasitas ilmu yang mumpuni dan integritas moral yang tidak terbeli, dua hal utama yang diharapkan dapat tumbuh pesat dan menjadi karakter mahasiswa saat ini.

BACA JUGA:

Beasiswa Integrity diberikan kepada mahasiswa tingkat akhir pada fakultas Hukum dari perguruan tinggi dari seluruh Indonesia, yang terlebih dahulu melalui melwati seleksi yang memadukan lomba karya tulis ilmiah, presentasi, video, dan debat antar finalis.

Peserta beasiswa disyaratkan sebagai mahasiswa fakutas hukum dari PTN/PTS seluruh Indonesia yang minimal menempuh semester 7 dan sedang menulis tugas akhir. Mereka adalah mahasiswa yang kurang mampu secara ekonomi dan tidak atau tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*