Resmi! Ini Alasan SMA Tarakanita Magelang Pindah Alamat ke Jalan Ahmad Yani

Siswa SMA Tarakanita Magelang
Siswa SMA Tarakanita Magelang (KalderaNews/Dok. Tarakanita)
Sharing for Empowerment

MAGELANG, KalderaNews.com – Salah satu SMA Swasta terbaik di Magelang, SMA Tarakanita, resmi pindah alamat dan menempati lokasi yang baru di Jalan Ahmad Yani 20 Magelang, Kelurahan Panjang, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang 56111.

Sebelumnya, alamat SMA Tarakanita Magelang beralamat di Jalan Beringin VI Magelang, Kelurahan Tidar Selatan, Kecamatan Magelang Selatan, Kota Magelang 56125.

Kepala Biro SDM Yayasan Tarakanita sekaligus Ketua Tim Tarakanita Crisis Center for Covid-19 Aurelius Arya Saputra di Jakarta menyampaikan dua alasan mendasar perpindahan ini.

BACA JUGA:

“Alasan mendasarnya. Pertama, Untuk SMA Tarakanita Magelang untuk integrasi layanan pendidikan SMP dan SMA Tarakanita Magelang di lokasi yang strategis. Kedua, Pengembangan sekolah Kejuruan SMK Pius X melalui penyediaan sarana dan prasarana yang lebih modern sesuai kebutuhan dunia industri,” tegasnya pada KalderaNews pada Jumat, 14 Januari 2022.

“Jadi SMA pindah ke gedung eks SMK Pius X dan sebaliknya,” imbuhnya.

Diketahui, SMA Tarakanita Magelang lahir dari kerinduan masyarakat kota Magelang di masa lalu, terlebih orang tua murid SMP Tarakanita yang akan mencarikan sekolah lanjutan tingkat atas bagi anak-anak mereka selepas SMP, karena di Magelang kala itu hanya ada 2 SMA Negeri dan baru segelintir SMA swasta yang tentu saja belum mampu menjawab kebutuhan masyarakat yang mencari pendidikan yang berkualitas.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*