LLK Sekolah Tarakanita, Aku Jadi Pemimpin Pembaharu

Peserta Latihan Lanjutan Kepemimpinan (LLK) dari SMA Tarakanita 1 Jakarta, SMA Tarakanita 2 Jakarta dan SMK Tarakanita Jakarta bertema "Menjadi Pemimpin Pembaharu" di Santa Monica Resort, Pancawati, Bogor, 23-25 Februari 2023
Peserta Latihan Lanjutan Kepemimpinan (LLK) dari SMA Tarakanita 1 Jakarta, SMA Tarakanita 2 Jakarta dan SMK Tarakanita Jakarta bertema "Menjadi Pemimpin Pembaharu" di Santa Monica Resort, Pancawati, Bogor, 23-25 Februari 2023 (KalderaNews/Giovanni Krisna)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Yayasan Tarakanita melaksanakan kegiatan Latihan Lanjutan Kepemimpinan (LLK) dalam rangka melatih dan mempertajam insting kepemimpinan dari peserta didik.

Kegiatan LLK ini diikuti oleh beberapa sekolah yang berada di bawah naungan Yayasan Tarakanita, khususnya di wilayah Jakarta.

Sekolah yang dimaksud diantaranya SMA Tarakanita 1 Jakarta, SMA Tarakanita 2 Jakarta dan SMK Tarakanita Jakarta dengan jumlah masing-masing 10 peserta dari perwakilan pengurus OSIS ketiga sekolah.

BACA JUGA:

Kegiatan LLK kali ini mengangkat tema “Menjadi Pemimpin Pembaharu”.

Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari dimulai dari tanggal 23 Februari – 25 Februari 2023 yang bertempat di Santa Monica Resort, Pancawati, Bogor.

Kegiatan LLK ini diisi dengan acara-acara yang menyangkut tentang pengembangan kepribadian agar dapat menjadi pemimpin yang beberapa diantaranya kegiatan mengenai representasi bagaimana menjadi pemimpin seperti St. Carolus Boromeus dan Bunda Elisabeth Gruyters, membuat proker dengan metode Backward Design, bagaiamana menjadi pribadi yang efektif, games yang merepresentasikan nilai-nilai CC5+, serta melakukan wawancara dengan warga sekitar.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*