Unisnu Jepara Gelar Kegiatan Nobar untuk Sebagai Bentuk Sosialisasi Pemilu 2024

Film Kejarlah Janji. (dok.KPU)
Sharing for Empowerment

JEPARA, KalderaNews.com –  Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara (Unisnu Jepara) nobar film ‘Kejarlah Janji’ pada akhir pekan lalu, untuk mensosialisasikan Pemilu 2024. 

Kegiatan tersebut dilakukan di Ruang Seminar Perpustakaan Unisnu Jepara yang bekerjasama dengan KPU kabupaten Jepara.

BACA JUGA:

Rektor Unisnu Dr. H. Sa’dullah Assa’idi, M.Ag menyambut baik kegiatan tersebut.

 “Unisnu berkomitmen untuk mendukung pendidikan politik dan pemahaman pemilu di kalangan mahasiswa,” ujarnya. 

Nobar untuk sosialisasikan Pemilu 2024

Kegiatan nobar film ‘Kejarlah Janjii’ ini merupakan salah satu cara dalam mensosialisasikan pemilu tahun 2024 kepada mahasiswa.

Rektor menyampaikan bahwa mahasiswa merupakan pemuda yang menjadi agen perubahan di masa mendatang.

Kerjasama dengan KPU Kabupaten Jepara akan membantu mahasiswa untuk berkontribusi lebih dalam dalam proses demokrasi.

Yuyun Sri Agung Purnomo, sekretaris KPU Jepara mengatakan bahwa  pemutaran film karya Garin Nugroho ini merupakan sarana bagus untuk mahasiswa.

Adanya film ini bisa memberikan pemahaman bagi masyarakat tentang pemilu dengan cara yang bergembira.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*