Suara Emas Siswa Penabur Semarakkan HUT MPK Ke-68

Paduan suara SMAK PENABUR Harapan Indah Bekasi tampil di acara puncak Perayaan Bulan Pendidikan Kristen di Indonesia (BPKI) dan HUT Ke-68 Majelis Pendidikan Kristen (MPK) di Grha Oikoumene Lantai 5 (Gedung) PGI, Salemba, Jakarta Pusat, Selasa, 5 Juni 2018
Paduan suara SMAK PENABUR Harapan Indah Bekasi tampil di acara puncak Perayaan Bulan Pendidikan Kristen di Indonesia (BPKI) dan HUT Ke-68 Majelis Pendidikan Kristen (MPK) di Grha Oikoumene Lantai 5 (Gedung) PGI, Salemba, Jakarta Pusat, Selasa, 5 Juni 2018 (KalderaNews/JS de Britto)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Paduan Suara SMAK PENABUR Harapan Indah Bekasi tampil memukau di acara puncak Perayaan Bulan Pendidikan Kristen di Indonesia (BPKI) dan HUT Ke-68 Majelis Pendidikan Kristen (MPK) di Grha Oikoumene Lantai 5 (Gedung) PGI, Salemba, Jakarta Pusat, Selasa, 5 Juni 2018.

Paduan Suara di bawah arahan dan bimbingan Siswati Tri Deviani ini mempersembahkan satu lagu “Yamko Rambe Yamko“.

BACA JUGA:

Berkostum ala masyarakat Papua, para siswa tak hanya memadukan suara-suara emasnya menjadi satu harmoni yang enak untuk dinikmati, tetapi juga memadukannya dengan gerak enerjik seirama dengan spirit lagu yang dibawakan. Standing ovation pun dipersembahkan untuk mereka.

Memang, paduan suara SMAK PENABUR Harapan Indah “Cantate Choir” ini tidak diragukan lagi kualitasnya. Mereka ini memang rajanya festival. Berbagai lomba paduan suara berbagai level selalu diikuti dan mendapatkan prestasi yang membanggakan.

Dibentuk dengan semangat awal sebagai saluran pelayanan berkat, paduan suara ini justu sangat dikenal sebagai grup paduan suara “papan atas” di regional Jabodetabek. (JS)




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*