ULM Ditantang Kembangkan Program Studi Jarak Jauh (PJJ)

ULM Ditantang Kembangkan Program Studi Jarak Jauh (PJJ)
Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir di Universitas Lambung Mangkurat (ULM) (KalderaNews/Ristekdiksti)
Sharing for Empowerment

BANJARMASIN, KalderaNews.com – Universitas Lambung Mangkurat (ULM) dengan 12 gedung barunya diharapkan mengembangkan Program Studi Jarak Jauh (PJJ) agar dapat menyediakan layanan bagi lulusan SMA dan SMK yang terpaksa harus bekerja dan tidak dapat berkuliah.

“(Dengan PJJ) pemuda Indonesia yang sekarang bekerja dari lulusan SMA dan SMK, mereka bisa kuliah lagi. Kalau kita kembangkan ini, mudah-mudahan perguruan tinggi kita semakin berkualitas,” ungkap Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir saat meresmikan Gedung Baru Proyek Islamic Development Bank (IsDB) 7in1 Universitas Lambung Mangkurat di Banjarmasin pada Selasa, 5 Maret 2019.

Dengan fasilitas baru ini, Menristekdikti pun memberikan target pada ULM agar dapat mendapatkan akreditasi program studi yang lebih banyak.

BACA JUGA
Buku-buku Indonesia Laku Keras di Pesta Buku Brunei 2019
120 Mahasiswa Indonesia di Belanda Rayakan 20 Tahun Beasiswa StuNed
Mantul, 210 Pelajar Jerman ini Kenali Indonesia Lewat Kuntilanak, Pocong, Sundel Bolong, dan Durian




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*