Peringati Sumpah Pemuda, Sekolah Alam Ar Ridho Semarang Gelar Aksi Solidaritas untuk Palestina

Seorang remaja memegang bendera Palestina. (unsplash)
Seorang remaja memegang bendera Palestina. (unsplash)
Sharing for Empowerment

SEMARANG, KalderaNews.com ā€“ Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-95, Sekolah Alam Ar Ridho gelar aksi solidaritas untuk Palestina.

Aksi solidaritas ini digelar bersama pemuda dan pelajar di Kota Semarang dengan tema ‘Salam for Palestine’.

Kegiatan yang digagas Sekolah Alam Ar Ridho ini diadakan Sabtu, 28 Oktober 2023, bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda.

BACA JUGA:

Acara dilaksanakan pukul 13.00 WIB bertempatkan di depan gerbang Universitas Diponegoro.

Aksi solidaritas pada Palestina itu turut dibacakan puisi yang disampaikan Alifa, Hawwa dan Aleya dalam kegiatan.

Ajarkan pelajar untuk peduli Palestina

Aksi solidaritas ini menjadi simbol keyakinan siswa bahwa penjajahan di seluruh dunia harus dihapuskan, karena bertentangan dengan prinsip-prinsip kemanusiaan dan keadilan.

Sumpah Pemuda adalah momen penting dalam sejarah Indonesia yang mengingatkan kita akan makna kemerdekaan dan cinta terhadap tanah air.

Namun, sayangnya, di era ini, sebuah bangsa masih harus menderita di bawah penindasan bangsa lain.

Aksi solidaritas ini tidak hanya sebagai tindakan simbolik, tetapi juga sebagai panggilan kepada seluruh pemuda dan pelajar Indonesia untuk berdiri bersama dengan Palestina.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*