SPP Hanya 300 Ribu, SMK Raden Umar Said Kudus Mampu Berkiprah Internasional

Ruang Kelas di SMK Raden Umar Said Kudus Jawa Tengah
Ruang Kelas di SMK Raden Umar Said Kudus Jawa Tengah
Sharing for Empowerment

KUDUS, KalderaNews.com – Selama ini, sekolah di Sekolah Menengah Kejuruan dianggap “pilihan kedua”. Namun, SMK Raden Umar Said (RUS) di Kudus, Jawa Tengah ingin menunjukkan bahwa belajar di SMK juga dapat berkiprah di tingkat dunia.

SMK RUS Kudus adalah sekolah binaan Djarum Foundation. Selama ini, sekolah ini telah mampu dipercaya menerima proyek dari lembaga luar negeri. Proyek yang jumlahnya sudah puluhan ini, kemudian dikerjakan oleh siswa. Hal ini dapat terjadi karena SMK RUS menjalin kerja sama dengan banyak mitra luar negeri dari Singapura, Malaysia, Kanada, China, Uni Emirat Arab, Irlandia, Amerika Serikat, dan Jepang.

Sebagai sekolah animasi, SMK RUS Kudus saat ini telah menjelma menjadi sebuah rumah produksi. Karya animasi yang dihasilkan siswa lalu tersalurkan melalui Teaching Factory bernama RUS Animation Studio. Jangan kaget, studio ini saat ini sudah memiliki peralatan lengkap.

BACA JUGA:

Jangan kaget juga, untuk bisa bersekolah di sini, siswa hanya dikenai uang sekolah Rp 300 Ribu perbulan saja. Dengan Teaching Factory-nya, SMK RUS Kudus mendorong siswanya untuk berkarya sehingga dari penghasilan yang didapat dari setiap proyek, siswa dapat menutupi biaya operasional yang ditaksir Rp 2 Juta persiswa untuk satu bulan.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*