
JAKARTA, KalderaNews.com – Bagi kamu calon mahasiswa, apakah masih bingung menentukan jurusan kuliah? Memang tidak mudah memilih jurusan kuliah, karena akan menentukan masa depan kamu.
Tentu ada banyak sekali pertimbangan dalam menentukan jurusan kuliah. Mulai dari minat, kemampuan akademik, pendapat orang tua dan teman, serta yang lain.
BACA JUGA:
- Dear Pelajar, Simak 3 Jenis Pengetahuan yang Penting Untuk Memilih Jurusan
- Panduan Memilih Jurusan IPA, IPS, atau Bahasa di SMA, Agar Tidak Salah Jurusan
- Dear Pelajar SMA, Simak Alasan Terbaik Memilih Jurusan IPS Ini
Nah, jika kamu masih bingung, inilah 4 tip jitu memilih jurusan dari Ditjen Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi seperti dikutip dari akun Instagram @ditjen.dikti:
Pahami minat dan bakat yang dimiliki
Ketahui minat dan bakat kamu terlebih dahulu dengan mengenali potensi yang ada pada dirimu. Lalu bangkitkan motivasi untuk mengambil jurusan yang sesuai dengan tujuan kamu.
Berkonsultasi dengan orang yang berpengalaman
Diskusikan berbagai pilihan jurusan kuliah dengan guru atau orang terdekat yang sudah memiliki pengalaman dan kapasitas yang dapat memberikan pendapat dari berbagai sudut pandang dan pengetahuan yang baru.
Lakukan riset
Ketahuilah sebanyak-banyaknya tentang jurusan incaranmu seperti bidang ilmunya, prospek kerja, rekam jejak alumni, dan sebagainya.
Tanggung jawab
Saat dihadapkan dengan berbagai pilihan, tentunya harus diikuti dengan rasa tanggung jawab, di mana kamu harus bersungguh-sungguh dan melakukan segalanya dengan optimal.
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply