Mengapa Pendidik Perlu Menulis Artikel Ilmiah Popular?

Sharing for Empowerment

Di Indonesia kita harapkan akan semakin banyak Intelektual Publik seperti Richard Dawkins atau Michio Kaku, khususnya di bidang-bidang Ilmu Eksakta. Mungkin dahaga kita akan artikel-artikel sains populer dulu pernah dipuaskan oleh tulisan-tulisan ahli astronomi Karlina Supelli. Tetapi Indonesia yang sebesar dan seluas ini, seharusnya perlu semakin banyak memunculkan intelektual-intelektual publik.

Saya beruntung beberapa kali mendapat kesempatan membantu penyuntingan disertasi, tesis, dan penelitian, untuk disajikan sebagai buku ilmiah populer untuk menjangkau publik yang lebih luas. Dari pengalaman itu saya mendapat kesan dan meyakini banyak pengetahuan yang berguna masih tersimpan di perpustakaan, di arsip-arsip riset, dan perlu diolah sehingga sampai ke publik dalam bahasa yang populer dan dipahami publik.

Seyogyanya para pendidik lebih banyak menulis, terutama demi kepentingan pendidikan anak didik mereka dan publik yang lebih luas. Kita sering mengeluh bahwa minat anak-anak kita terhadap sains sangat rendah bila dibandingkan dengan negara tetangga.  Barangkali ini dikarenakan kita belum dapat menyediakan bacaan yang mendorong mereka untuk bisa berkata bahwa sains itu menarik, menyenangkan, dan ada di sekitar kita.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*