Kavindra Raysia Honeylee Berprestasi di Modeling Sejak Usia 2 Tahun

Kavindra Raysia Honeylee, murid kelas 3 di SD Cikal Surabaya jadi model cilik yang berprestasi
Kavindra Raysia Honeylee, murid kelas 3 di SD Cikal Surabaya jadi model cilik yang berprestasi (KalderaNews/Dok. Cikal)
Sharing for Empowerment

SURABAYA, KalderaNews.com – Kavindra Raysia Honeylee, akrab dipanggil Kavi adalah murid kelas 3 di SD Cikal Surabaya yang menjalani dua peran sehari-harinya, sebagai pelajar dan model cilik yang sukses.

Ia sering terlibat dalam kegiatan untuk meningkatkan kepercayaan diri, keberanian, dan kreativitasnya dengan berpartisipasi dalam berbagai kompetisi modeling anak dan meraih juara.

Ia mengaku mulai mengenal kegiatan modeling pada usia 2,5 tahun karena antusiasmenya untuk berkenalan dengan teman-teman baru dan dukungan dari ibunya, Natasia, dalam membentuk keberanian Kavi di ruang publik.

BACA JUGA:

Di dunia modeling, Kavindra belajar teknik catwalk dengan atau tanpa musik, gaya fashion, fotografi fashion, etika model, tata rias, tata busana, tata rambut, dan praktik fashion show.

Di kelas modeling itu ia belajar etika model, seperti belajar pinggangnya gimana cara jalannya agar seimbang.

Sebagai model cilik ia mengekspresikan kreativitasnya melalui pembuatan busana untuk setiap acara atau kompetisi modeling yang diikutinya.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*